4 DRAMA KOREA ANAK SEKOLAHAN YANG WAJIB DITONTON (2019)
Nonton
drama korea (Drakor) jadi salah satu pilihan dalam hal untuk mengurangi rasa
bosan dan mencari inspirasi di era sekarang. Berikut 4 drama korea yang
mengisahkan anak sekolah yang mampu membuat baper, menguras air mata, dan
ketawa-ketawa sesuai dengan alur yang dibuat oleh penulis versi A2pstory
1. Extraordinary
You (2019)
mbc
Extraordinary You
atau어쩌다 발견한 하루 / Eojjeoda Balgyeonhan Haru merupakan drama korea yang
mengisahkan perjuangan seorang gadis SMA berusia 17 tahun bernama Eun Dan Oh
(Kim Hye Yoon) dalam mengubah alur hidupnya agar tidak sesuai dengan apa yang
telah diatur oleh seniman webtoon dalam ceritanya dan yang lebih utama adalah
ia ingin membuat kisah cintanya dengan Ha Roo berhasil bersama tidak seperti
apa yang telah di tulis oleh seniman Webtoon tersebut.
mbc
Drakor yang menghiasi tahun 2019
lalu ini mampu membuat pemirsa TV Korea MBC jatuh hati dengan cerita nya yang
bergenre Fantasi, Romance, Comedy, School. Selain itu dengan charisma para
pemeran laki-laki dalam drakor ini yang ganteng abis ada Ro Woon anggota boy
grup korea SF9 (Ha Roo), Lee Jae Wook actor yang sedang naik daun (Baek Kyung),
Jung Gun Joo as Lee Do Hwa, Kim Young Dae as Oh Nam Joo. Tidak ketinggalan pemeran
perempuan dalam drakor ini juga tak kalah ada Kim Hye Yoon yang banyak mendapat
perhatian dari drama korae yang baru ia bintangi “SKY CASTLE” dan member dari
girl grup APRIL Lee Na Eun as Yeo Joo Da pemeran utama perempuan dalam webtoon
tersebut.
2.
Moment at Eighteen (2019)
jbtc
Drama korea
ini merupakan drama korea yang wajib ditonton oleh para penggemar Wannaone
karena ada Ong Sung Woo yang merupakan member Wanna One atau mantan peserta
Produce 101. Selain karena ada member wanna one tersebut drama ini mengisahkan
3 remaja yang berusia 18 tahun berjuang untuk mencapai kehidupan yang lebih
indah sesuai dengan apa yang mereka inginkan. Cerita yang dibalut dengan nuansa
anak SMA Korea yang dituntut untuk belajar dengan keras dicampur dengan kisah
cinta segitiga antara para tokoh utama yaitu
Choi Joon Woo (Ong Sung Woo) , Yoo Soo Bin (Kim Hyang Gi), dan Ma Wi
Young (Shin Seung Ho) membuat drama korea ini wajib banget dijadikan motivasi
untuk para pelajar yang sedang merasakan galau dengan kehidupan sekolahnya,
karena banyak nilai yang dapat dipetik dari cerita ini.
3. Love
Alaram (2019)
netflix
Drama
korea yang khusus di buat oleh Situs Resmi Netflix ini mengisahkan drama
percintaan anak sekolah yang dibintangi oleh Kim So Hyun as Kim Jo Jo, Song Kang as Hwang Sun Oh, dan Jung Ga Ram as Lee Hee
Young. Drakor yang terdiri dari 8 episode ini berawal dari sebuah penciptaan
aplikasi alarm yang diyakini mampu mendeteksi orang yang dicintai berada dalam
jarak 10 meter. Awal cerita cinta segitiga ini bermula dari Hee Young menyukai
teman sekolahnya yaitu Kim Jo Jo yang juga rekan kerjanya, namun karena
pertemuan antara Kim Jo Jo dengan Sun Oh membuat mereka dekat dan membuat Sun
Oh berusaha merebut Kim Jo Jo dari pacarnya (IL Shik).
Drakor ini mampu membuat penggemar merasakan kegalauan yang
tidak berkeakhiran dengan kisah cinta segitiga antara para tokoh ditambah
dengan akhir yang menggantung di akhir episode. Namun ada kabar baik pada awal
tahun ini karena Love Alarm aka nada season duanya. Jangan lupa di tonton ya
gaes wajib nonton season 1 dan 2.
4. Class
Of Lies (2019)
ocn original
Drama korea yang satu
ini mengisahkan seorang pengacara hebat yang menyamar menjadi seorang guru sementara
di sebuah sekolah untuk mengungkapkan kasus pembunuhan yang di alami oleh murid
perempuan di sekolah mengah itu. Drama yang diperankan oleh Yoon Kyun Sang as
Ki Kang Je ini mampu membuat para penggemar larut dalam alur cerita yang
mengisahkan kebohongan para muridnya demi menggapai sesuatu yang mereka
inginkan. Untuk mencari kebenaran atas dugaan yang dilontarkan Ki Kang Je, guru
cantik (Geum Sae Rok as Ha So Hyun)
yang merupakan wali kelas dari kelas yang bermasalah bekerja sama memecahkan
kasus tersebut. Drama ini wajib di tonton untuk para pencinta drakor yang
bernuansa misteri, drama dan anak sekolahan.
Comments
Post a Comment